Minggu, 14 April 2013

INTRODUCING

SDN Cintapuri 3 adalah sebuah SD Negeri yang terletak di Unit Pemukiman Transmigrasi (UPT) Cintapuri, Kecamatan Simpang Empat, Kabupaten Banjar, Kalimantan Selatan. Sekolah ini didirikan pada tahun 2008 tidak lama setelah adanya realisasi penempatan transmigran. Transmigran yang ditempatkan di UPT Cintapuri dominan berasal dari pulau jawa, sehingga dominasi budaya yang muncul adalah budaya Jawa.

Saat pertama dioperasikan, SDN Cintapuri 3 masih bernama SD Kecil UPT Cintapuri dan berstatus SD Kecil. Seiring berkembangnya dan bertambahnya peserta didik, maka status SD ini ditingkatkan menjadi Negeri pada tahun 2012 dengan nama SDN Cintapuri 3.

Sejak pertama dioperasikan, SDN Cintapuri 3 dipimpin oleh seorang PLH Kepala Sekolah yang bernama H. JOHANIS, S.Pd. Beliau adalah seorang guru Mata Pelajaran Penjas dari SDN Desa 2 Cintapuri yang diberi tugas untuk menangani dan mengurus sekolah ini.

Tenaga pengajar saat ini berjumlah 9 orang, yang terdiri dari 6 orang Guru Kelas, 2 orang Guru Mata Pelajaran, dan 1 orang Pejabat Plh. Kepala Sekolah.


- Nampak Bangunan




Tidak ada komentar:

Posting Komentar